Home » » Pembagian Fi'il dan Ciri-Cirinya

Pembagian Fi'il dan Ciri-Cirinya

Sahabat TADRIIB
Sebelumnya sahabat semua telah mempelajari tentang pembagian kalimah, yang diantara salah satunya adalah fi'il. (Lihat: pembagian kalimah dan ciri-cirinya). Maka sekarang kamu akan mempelajari tentang fi'il itu. Dimana fi'il itu terbagi ke beberapa macam. Untuk mengetahui pembagian fi'il dan ciri-cirinya, perhatikan penjelasan berikut ini dengan saksama!

Kalimah fi’il adalah kata yang menunjukkan pekerjaan yang dilakukan pada masa-masa tertentu. Dalam bahasa Arab, kalimah fi’il dibagi menjadi tiga jenis, yaitu:

1.        FI’IL MADHI (فِعْلُ الْمَاضِي)            à kata kerja bentuk lampau
2.        FI’IL MUDHARI’ (الْفِعْلُ الْمُضَارِع)     à kata kerja bentuk sekarang, akan datang, dan kebiasaan
3.        FI’IL AMR (فِعْلُ الْأَمْر)                             à kata kerja perintah

Ciri-Ciri Fi’il Madhi
Fi’il madhi adalah kata kerja yang menunjukkan waktu lampau. Dalam bahasa Inggris, biasa kita mengenal past tense, demikian juga dalam bahasa Arab, kita menyebutnya fi’il madhi. Adapun diantara ciri-cirinya adalah sebagai berikut:

No
Ciri-Ciri Fi’il Madhi
Contoh
1.
Berakhiran fathah dan mengandung makna pekerjaan

جَاءَ, كَتَبَ, سَاعَدَ
2.
Diakhiri dengan
نَا, وا, تْ, تَا, ـْنَ, ـْتِ, ـْتَ, ـتُماَ, ـتُمْ, ـتُنَّ, ـْتُ

قَرَأْنَا, قَرَءُوْا, قَرَأتْ, قَرَأَتَا, قَرَأْنَ, قَرَأْتَ, قَرَأْتِ, قَرَأْتُمَا, قَرَأْتُمْ, قَرَأْتُنَّ, قَرَأْتُ

Semua fi’il-fi’il di atas menunjukkan masa lampau. كَتَبَ (telah menulis), قَرَأْتَ (kamu telah membaca), dan sebagainya.


Ciri-Ciri Fi’il Mudhari’
Fi’il mudhari’ adalah kata kerja yang menunjukkan waktu sekarang, yang akan datang, dan kebiasaan. Adapun ciri-ciri dari fi’il mudhari’ adalah didahului dengan huruf mudhara’ah yang empat, yaitu alif, nun, ya’, dan ta’.
Contohnya adalah sebagai berikut:

No
Huruf Mudhara’ah
Contoh
1.
Alif

اَكْتُبُ, اَسْتَغْفِرُ, اَسْتَعِيْنُ
2.
Nun

نَكْتُبُ, نَسْتَغْفِرُ, نَسْتَعِيْنُ
3.
Ya’

يَكْتُبُ, يَسْتَغْفِرُ, يَسْتَعِيْنُ, يَشْعُرُوْنَ
4.
Ta’

تَكْتُبُ, تَسْتَغْفِرُ, تَسْتَعِيْنُ, تَشْعُرُوْنَ

Diantara ciri-ciri yang lain dari fi’il mudhari’ adalah adanya waktu-waktu tertentu yang menunjukkan kebiasaan atau lainnya, seperti:
كُلَّ يَوْمٍ (tiap hari), كُلَّ نَهَارٍ (tiap siang), عَادَةً (biasanya)


Ciri-Ciri Fi’il Amr
Fi’il amr adalah kata kerja yang menunjukkan perintah. Diantara ciri-ciri fi’il amr adalah sebagai berikut:

No
Ciri-Ciri Fi’il Amr
Contoh
1.
Berakhiran sukun dan mengandung makna perintah

اِجْلِسْ, اِسْتَغْفِرْ
2.
Diakhiri dengan
 ا, وا, تْ, ي, نَ

اِجْلِسَا, اِجْلِسُوْا, اِجْلِسِيْ, اِجْلِسْنَ

Perhatikan ciri-ciri di atas dengan saksama dan perhatikan sekali lagi dengan ciri-ciri fi’il madhi. Kamu harus bisa membedakan antara fi’il madhi dan fi’il amr ya.

Demikian penjelasan tentang pembagian fi’il dan ciri-cirinya. Silahkan lanjutkan pada materi selanjutnya tentang perubahan fi’il. Untuk menguji pemahamanmu tentang materi di atas, coba carilah fi’il madhi, fi’il mudhari’, dan fi’il amr dari ayat berikut ini. Tulis jawabannya di kolom komentar ya..


إِذَا جَاءَ نَصْرُ اللهِ وَالْفَتْحُ # وَرَأَيْتَ النَّاسَ يَدْخُلُوْنَ فِيْ دِيْنِ اللهِ أَفْوَاجًا # فَسَبِّحْ بِحَمْدِ ربِّكَ وَاسْتَغْفِرْهُ إَنَّهُ كَانَ تَوَّابًا

Thanks for reading & sharing TADRIIB

Previous
« Prev Post

0 komentar:

Post a Comment